Saturday, December 4, 2010

3 Tipe Kepribadian Orang yang Anda Perlukan untuk Mengembangkan Bisnis Internet Anda

3 Tipe Kepribadian Orang yang Anda Perlukan untuk Mengembangkan Bisnis Internet AndaMenjadi pebisnis internet tidak berarti harus mengerjakan semuanya sendiri. Anda bisa gunakan tenaga orang lain untuk memajukan bisnis internet anda. Karena itu sering saya sarankan untuk membentuk tim agar gerak bisnis internet anda bisa lebih kencang.

Namun, anda perlu perhatikan juga karakter dari tiap orang yang bergabung ke dalam tim anda. Hendaknya tiap orang memiliki karakter berbeda. Nah di sini saya sampaikan tiga tipe kepribadian orang yang anda butuhkan untuk melengkapi tim bisnis anda. Ketiga tipe orang ini bukan hanya dibutuhkan untuk jenis bisnis internet saja, namun juga diperlukan untuk memajukan jenis bisnis apapun yang anda jalankan.

Apakah tiga jenis kepribadian orang yang anda butuhkan itu?

Sebelum masuk ke sana, saya ingin ulas terlebih dahulu pertanyaan yang mungkin paling banyak muncul bagi mereka yang baru mengenal bisnis internet ini. Pertanyaan itu biasanya: dari mana mulainya?

Di 3 langkah ampuh SMUO sebenarnya sudah saya jelaskan bagaimana cara sederhana memulai bisnis internet.

  1. dari memiliki produk
  2. membuat situs web (website) SMUO
  3. dan ketiga promosi, promosi, dan promosi.

Nah, agar ketiga langkah ampuh tersebut bisa berhasil, tim anda harus terdiri dari tiga karakter yang berbeda, yaitu:

  • karakter pemasar
  • karakter pemikir
  • dan karakter pendorong.

Orang berkarakter pemasar berarti harus paham cara kerja serta seluk beluk penjualan dan marketing. Orang tersebut harus mengerti bagaimana cara berjualan di internet.

Kedua adalah tipe pemikir. Orang berkarakter seperti ini tugasnya adalah memunculkan ide baru atau gagasan baru. Orang tipe ini harus paham siapa konsumen yang dilayani, seperti apa kesukaannya dan mengapa konsumen menyukainya.

Ketiga adalah tipe pendorong. Tugasnya adalah memastikan semua target tim tercapai dan sesuai dengan rencana bisnis. Orang tipe ini biasanya punya ambisi tinggi dan mengutamakan hasil. Biasanya orang tipe semacam ini cocok sebagai pemimpin tim, sebab jika dibutuhkan dia juga harus mau turun membantu kerja tipe para pemasar dan pemikir.

Idealnya, usaha atau bisnis anda, diisi oleh ketiga jenis orang tersebut. Tapi kalau terpaksa atau kebetulan anda memulai bisnis seorang diri lalu bagaimana?

Berarti anda sendiri yang harus memerankan ketiga peranan itu. Anda sebagai pemikir, sebagai pemasar, sekaligus penekan bagi diri sendiri. Dan itu yang saya lakukan di masa-masa awal lahirnya Formula Bisnis. Dari membuat produk, website, dan promosi, saya lakukan semuanya seorang diri. Untunglah saya cukup sabar menjalankannya karena memang hasilnya sangat setimpal. :)

Tuesday, November 30, 2010

Inilah 6 Cara Meriset Pasar agar Bisnis Internet Anda Berjalan Lebih Lancar

Banyak orang bingung langkah apa yang pertama harus ditempuh untuk mempromosikan sebuah produk. Membuat situs web?Promosi offline? Atau yang lain?

Jika anda mengalami kebingungan yang sama, anda akan mendapatkan jawabannya nanti.

Kebanyakan orang memulai bisnis dengan membuat produk. Tapi untuk memastikan agar bisnis anda berjalan lebih lancar anda perlu meriset pasar terlebih dulu. Cara ini akan membantu anda mengenali potensi dan kondisi pasar dengan baik. Ini penting dilakukan karena kesuksesan pebisnis ditentukan pengetahuannya terhadap pasar yang ditargetkan.

Baik, mari kita mulai kenali potensi pasar di sekitar anda. Sebelum anda meluncurkan sebuah produk, coba jawab pertanyaan-pertanyaan ini:

1. Apa nilai jual produk anda?

Sebelum anda mempromosikan produk, ketahuilah nilai jual produk anda. Apakah produk anda mampu memberi kesenangan pada calon pembeli? Memudahkan mereka mengerjakan tugas-tugas? Atau memberi mereka pengalaman baru?

Produk berupa alat biasanya digunakan untuk memudahkan seseorang melakukan sesuatu. Game atau permainan lain biasanya dicari karena dapat memberi kesenangan lebih. Sedang produk informasi biasanya dicari karena mampu memberi pengetahuan atau pencerahan baru.

2. Keunikan apa yang produk anda miliki?

Jika produk anda memiliki perbedaan khas dengan produk lain, itulah keunikan. Jangan anda sia-siakan keunikan produk anda, jika anda pintar mengelolanya keunikan akan menjadi nilai jual tersendiri. Gunakan keunikan produk anda untuk memikat calon pembeli.

3. Berapa banyak pesaing untuk produk dan layanan yang sejenis?

Jumlah pesaing menjadi faktor penting yang menentukan hasil penjualan. Untuk produk kategori tertentu jumlah pesaing anda bisa mencapai jutaan, tapi pada kategori lainnya mungkin hanya puluhan.

Jika pesaing sudah terlalu banyak, anda akan mendapat kesulitan. Saya sarankan anda untuk mengincar kategori yang belum banyak digeluti orang. Karena pesaingnya relatif sedikit, anda punya peluang besar menguasai pasar. Contohnya seperti yang dilakukan Kiki4Hire, situs web tentang konsultasi karir.

4. Berapa luas target pasar yang anda bidik?

Ukurlah luas target pasar anda dengan cermat. Maksudnya, apakah produk anda bisa diterima masyarakat luas atau hanya kalangan tertentu? Apakah produk anda bisa dipasarkan ke seluruh dunia atau hanya di Indonesia? Apakah bisa diterima semua usia atau hanya remaja? Apakah dibutuhkan oleh wanita atau pria saja? Pertanyaan di atas penting anda jawab. Data ini akan membantu anda mengambil keputusan. M

5. Bagaimana tanggapan pasar pada produk atau layanan anda?

Saat melakukan uji coba pasar apa yang sebenarnya anda cari? Respon. Ya, anda mencari respon dari calon pembeli anda. Respon masyarakat biasanya berbanding lurus dengan permintaan. Meski tak ada jaminan, respon yang baik menggambarkan besarnya minat masyarakat. Jika anda memperoleh respon yang bagus, anda harus pintar mengelolanya. Gunakan respon dari calon pembeli anda untuk mengukur kapasitas produksi produk anda.

6. Strategi apa yang akan anda gunakan mengalahkan kompetitor-kompetitor anda?

Anda pasti tahu, dibidang manapun anda berbisnis pasti ada pesaing. Di dunia ini tak ada bidang yang benar-benar baru. Anda harus sadari hal itu. Jika anda menemukan kompetitor anda tidak perlu lari. Hadapi mereka dengan strategi. Kesempatan bagi pebisnis pemula akan tetap terbuka meski tampak sulit. Anda hanya harus menyiapkan strategi yang tepat.

Kompetitor yang besar tidak harus selalu anda lawan. Anda bisa mengajak mereka bekerja sama. Dengan begitu anda akan mendapat keuntungan tanpa harus mengalahkan pesaing-pesaing anda. Ini cara yang sangat bijak bukan?

Cobalah 6 cara meriset pasar di atas. Tampaknya memang rumit, tapi akan terasa lebih sederhana saat anda mencobanya. Ingat, kesuksesan meriset pasar adalah awal kesuksesan bisnis anda.

Friday, November 26, 2010

Seperti Apa Bisnis yang Ideal?

bisnis ideal terbaikBanyak orang sekarang berlomba berbisnis. Ini sangat jarang di temui saat masih kecil, waktu masih kuliah atau bahkan saat mulai merintis bisnis internet ini. Fenomena ini amat patut untuk disyukuri. Sebab semakin banyak entrepreneur di negeri ini akan semakin baik bagi negeri ini.

Banyak orang memulai bisnis dari bisnis kecil-kecilan seperti misalnya berjualan suatu produk. Entah misalnya seperti pulsa atau yang lainnya. Tak jadi soal. Itu hal yang cukup baik untuk merintis bisnis serta melatih jiwa wirausaha.

Ada juga yang memilih membuka warung makan atau usaha yang berhubungan dengan makanan. Ada pula yang membuka toko yang menjual aneka kebutuhan. Yang bermodal lebih besar bisa misalnya mulai dengan berbisnis properti atau yang lainnya.

Semua hal di atas adalah bisnis yang baik. Namun tahukah anda seperti apa bisnis yang ideal?

Bagi saya bisnis ideal itu seperti ini:

  • Punya potensi tak terbatas. Secara cepat nilai bisnis itu bisa berkembang sangat pesat, misal dari yang semula nilainya Rp 1 juta menjadi Rp 1 milliar. Seperti harga facebook yang naik secara cepat, meski dengan harga domain yang dulunya dibeli sama dengan harga domain yang anda beli sekarang. :)
  • Dibutuhkan semua orang di dunia. Jadi tidak terbatas dibutuhkan di wilayah tertentu saja. Sebab pangsa pasar yang besar berarti akan membuat permintaan yang besar. Bisa dibayangkan kalau anda punya toko retail offline, jangkauan wilayah pemasarannya hanya terbatas pada wilayah tersebut.
  • Mudah di-leverage. Mudah berkembang tanpa harus banyak membutuhkan energi dan sumber daya anda. Seperti bisnis franchise yang bisa dikembangkan dengan cepat.
  • Harganya bisa anda tentukan sendiri. Jadi harga tidak ditentukan oleh pasar. Pernah mendengar kan berita harga pakaian bekas orang terkenal yang dijual dengan harga sangat tinggi?
  • Tidak menghabiskan banyak waktu anda. Betul, pada awalnya anda harus memberikan perhatian penuh pada tiap bisnis yang anda rintis itu. Namun setelahnya, anda bisa santai dan tidak terkungkung oleh bisnis anda tersebut. Itu baru bisnis yang ideal!
  • Bisnis jalan sendiri. Tanpa harus anda tangani pun, bisnis tersebut bisa berjalan sendiri
  • Tanpa piutang. Konsumen membayar secara cash. Tidak utang atau kredit. Saat kondisi ekonomi bagus, mungkin memberikan kredit itu bagus. Tapi kalau ekonomi memburuk, rawan terjadi kredit macet.
  • Tak butuh biaya besar. Tanpa harus sewa lokasi usaha yang mahal dan biaya operasional yang tinggi.
  • Mudah dipindahkan. Anda bisa dengan mudah untuk memindahkan bisnis anda dari satu kota ke kota lain. Mungkin anda ingin pindah ke Surabaya, Jakarta, atau kota lainnya, bisnis anda bisa dipindahkan dengan mudah.

Monday, November 22, 2010

Inilah 10 Tips Bisnis Internet

Inilah 10 Tips Bisnis Internet Menyongsong Tahun Baru 2010Bagaimana cara memulai bisnis internet ? Apa saja yang perlu saya siapkan? Apa langkah pertama yang harus diperbuat? bagaimana agar saya bisa sukses ?

Inilah pertanyaan-pertanyaan umum yang banyak dilontarkan oleh para pemula di bisnis internet. Tidak perlu malu… saya pun dulu mengalami kebingungan yang sama saat mengawali bisnis internet ini. Kok bisa internet menghasilkan uang. Pikir saya waktu itu bagaimana mungkin kotak monitor komputer itu mengeluarkan uang, apa fungsinya bisa seperti mesin ATM waktu mengeluarkan duit. :)

Jangan tertawa. Itu dulu bagi saya rasanya hampir dikatakan tidak masuk akal. Tapi setelah tahu caranya dan menemukan formulanya rasanya semua bayangan kemustahilan yang sedikit membayang langsung sirna. Pemahaman saya terhadap bisnis internet menjadi sangat jelas. Tidak rumit tapi sederhana, dan yang terpenting
terbukti MENGHASILKAN!

Nah kali ini saya ingin berbagi dengan anda semua soal tips bisnis internet. Tips-tips ini sangat umum. Mungkin beberapa di antara anda sudah sering mendengarnya. Tapi poinnya mungkin bukan pada berapa sering kita mendengarnya,

Silakan disimak inilah 10 tips bisnis internet di tahun 2010.

  1. Jalankan bisnis internet yang membuat anda enjoy melakukannya. Karena kalau anda menikmati apa yang anda lakukan, anda pasti tidak keberatan untuk melakukannya sesering dan selama mungkin. Sebaliknnya kalau bisnis internet yang anda lakukan terasa membebani anda, atau anda tidak enjoy melakukannya, pasti anda tidak bisa maksimal menjalankannya. Cari dan jalankan bisnis internet yang membuat anda enjoy dan menikmatinya.
  2. Temukan kebutuhan pasar dan penuhilah. Mungkin anda sudah bosan mendengarnya, tapi memang inilah sebenarnya inti dari bisnis. Ketika anda bisa memenuhi kebutuhan pasar yang lapar, bisnis internet anda akan sukses. Dimana ada problem di sana peluang bisnis internet muncul.
  3. Pilih produk atau layanan yang menghasilkan keuntungan berlipat. Hanya kalau bisnis internet anda memperoleh keuntungan yang memadai, bisnis internet anda bisa berkembang. Sebab untuk tumbuh anda perlu investasi. Untuk melakukan investasi anda butuh uang, dan dari keuntungan yang memadai anda bisa investasikan itu guna mengembangkan sayap bisnis internet anda.
    Dari keuntungan bisnis internet anda juga bisa giat beriklan, anda bisa bayar pegawai, dan membiayai pengeluaran lainnya. Karena ini namanya bisnis, maka jangan andalkan gratisan. Karena jika gratis tidak ada duit yang berputar, singkatnya jangan harap terima hasil besar dari yang namanya gratis.
    Jadi pada intinya bisnis internet anda butuh menghasilkan keuntungan agar bisa berkembang. Dan untungnya di internet, menghasilkan keuntungan bisa dilakukan dengan sangat gampang bahkan di hari pertama peluncuran produk anda.
  4. Catat pengeluaran dengan baik. Namanya bisnis segala pengeluaran harus tercatat. Karena itu hitung selalu pengeluaran bisnis internet anda. Jangan sampai lebih besar pasak dari pada tiang. Kalaupun kebesaran pasak, mengutip humor Mas Ridianto di sini “Anda bisa memperkecil pasak, atau memperbesar tiang…ataauu. ..ga usak pake pasak, tapi dipaku aja!” :D
  5. Sebarkan pesan marketing secara cepat. Anda bisa gunakan viral marketinguntuk mempercepat penyebaran pesan marketing.
  6. Promosi kontinu. Konsumen tidak akan datang kalau anda diam diri saja. Untuk mendapatkan konsumen anda harus menjemput mereka agar datang kepada anda. Promosi secara gencar dan beri pelayanan optimal menjadi kuncinya.
  7. Jalin kerjasama yang baik dengan partner anda. Kepada para partner bisnis, anda harus terapkan kerjasama yang saling menguntungkan. Karena tidak ada bisnis yang mampu berdiri sendiri tanpa dukungan pihak lain, harus terjadi win-win partnership.
  8. Kuasai keyword anda. Bagi terutama anda yang mengandalkan search engine sebagai ladang traffik, wajib kuasai keyword yang berhubungan dengan bisnis anda. Tidak perlu menguasai segala macam keyword. Cukup kuasai keyword yang berhubungan dengan bisnis anda saja. Bagi misalnya yang bergelut di bisnis sepatu seperti misalnya kampungsepatu.com kuasai misalnya keyword “sepatu grosir”, “toko sepatu”, dan lainnya.
  9. Butuh proses. Jangan hanya berharap dalam 5 menit uang tiba-tiba membanjiri anda. Tetap perlu proses untuk melakukannya dan kalau anda mau tekun ACTION saya percaya segala usaha, waktu dan uang yang anda keluarkan bakal terbayar.
  10. Selalu buka pintu peluang kedua. Jangan pernah terpaku hanya dari satu bisnis. Ketika bisnis internet pertama yang anda jalankan sudah mantap, segera luncurkan bisnis kedua. begitu kedua jalan, jalankan yang ketiga, dan begitu seterusnya. Sebab kalau anda hanya bergantung pada satu jenis bisnis atau satu produk saja, ketika suatu saat misalnya bisnis internet anda itu mengalami kemunduran, saat itulah anda baru akan bersiap-siap membuat bisnis baru. Karena itu sebelum terlambat selalu buka peluang bisnis internetbaru untuk masa depan anda.

Semoga 10 tips di atas bisa berguna untuk anda terapkan di bisnis internet tahun 2010. Sampai jumpa tahun depan. Secara pribadi dan atas nama tim saya mohon maaf yang sebesar-besarnya bila dalam interaksi selama ini ada yang kurang menyenangkan. Semoga ke depan segala kekurangan bisa diperbaiki

Saturday, November 20, 2010

Bisnis Online: Market Luas Tanpa Batas

Salah satu keunggulan bisnis online adalah pasarnya yang luas. Sehingga meski anda tinggal di Semarang, di Jakarta, atau di manapun, konsumen anda bisa dari mana saja. Jangkauan pasar yang demikian luas ini membuat apapun produk yang anda pasarkan bisa diketahui pasar secara luas.

Hambatan geografis bukan lagi menjadi masalah di bisnis online. Meski tanpa harus bertatap muka langsung, pembeli dan penjual bisa bertemu secara online. Transaksi secara online. Konsumen bisa dengan mudah mendapatkan produk yang dibutuhkannya. Konsumen puas, penjual senang.

Ini jelas juga akan memperlancar perputaran ekonomi negeri ini. Yang pasti akan bermanfaat besar bagi pembangunan bangsa ini.

Lihat misalnya Pak Sofyan Faizin. Sekalipun tengah berada di tanah Arab di seberang sana, namun Pak Sofyan bisa berpromosi ke dalam negeri atau kemana saja. Cukup dengan menggunakan internet.

Bukan cuma Pak Sofyan yang sudah memulainya. Ada Bu Susie di Hongkong, ada Bu Cici K yang juga di Hongkong, Pak Sukirno di Malaysia, ada Pak Wildan, PakGendri, dan Pak Ahmad di Arab Saudi; Juga Pak Arif di Abudhabi. Itu beberapa nama di antara banyak orang yang sudah mencoba memulai bisnis online meski dari luar negeri.

Apa ada bisnis lain sehebat ini?

Hanya dengan bisnis online, kita bisa berbisnis ke seluruh dunia tanpa harus beranjak dari kamar tidur yang empuk. Kita bisa menjual ke orang Amerika, dengan barang milik orang Hongkong dan langsung dikirimkan dari Hongkong ke pemesan. Dan kita yang di Indonesia tetap mendapatkan komisinya. Luar biasa kan?

Ini bisnis masa depan. Saya harap anda berada di barisan terdepan penggeraknya, sekalipun di sekitar anda mungkin masih banyak yang belum sadar betapa besar potensi bisnis online ini.

Terakhir, dimanapun anda berada, bagi yang melaksanakan ibadah puasa, saya ucapkan selamat beribadah. Semoga ibadah puasa tahun ini berjalan lancar dan memberikan hikmah puasa yang berarti bagi hidup anda.

Thursday, November 18, 2010

Apa Produk Terbaik untuk Dijual Lewat Internet?

produk-bisnis-internetJawaban sederhana: jual informasi!

Internet merupakan ladang yang sangat subur untuk bisnis informasi. Mengapa? Sebab sebagian besar orang mengakses internet untuk mencari informasi. Sekalipun banyak informasi bertebaran gratis di internet, tapi tetap saja ada informasi berharga yang disimpan rapat-rapat dan tidak disebarkan secara gratis oleh pemiliknya. Mengapa?

Bayangkan anda sendiri sebagai pemilik informasi tersebut. Misal anda punya informasi tentang tambang mas yang berisi ribuan ton emas. Untuk mendapatkan informasi tersebut, anda sudah susah payah, melakukan riset, melakukan trial and error yang pastinya menyita waktu, tenaga, dan biaya. Lalu, apakah anda akan memberikan informasi berharga itu kepada setiap orang yang lalu-lalang tanpa berkeringat di depan anda?

Jawabannya pasti tidak. Anda akan simpan informasi tersebut rapat-rapat.

Sebab tanpa informasi, seseorang seperti berada di ruangan yang gelap gulita. Tidak tahu harus kemana dan bingung mau melangkah. Seperti waktu anda masih sekolah, pasti anda belajar dari buku-buku pelajaran. Itu semua tak lain juga merupakan produk informasi.

Produk informasi membuat orang menjadi lebih baik dibanding sebelumnya. Produk informasi membuat orang memiliki kemampuan lebih dibanding sebelumnya. Produk informasi membuat orang siap menghadapi tantangan zaman dan mendapatkan hidup yang lebih baik. Singkatnya, karena berguna maka produk informasi itu selalu dicari.

Kenapa produk informasi merupakan produk terbaik untuk dijual di internet?

  • Mudah dikirim. Pembeli yang mengorder produk anda bisa langsung menikmati produk yang diinginkannya. Ingat, orang sekarang selalu ingin proses yang cepat. Dan penjualan produk informasi lewat internet adalah yang terbaik.
  • Proses otomatis. Proses penjualan dapat diatur secara otomatis. Mulai dari pemesanan sampai pembayaran. Semuanya berjalan otomatis. Menyenangkan kan anda tidak harus selalu menunggui toko online anda dan tanpa anda harus khawatir kecolongan? :)
  • Temanya bisa apa saja. Apakah itu cara menjadi penulis, apakah itu cara membuka laundry, atau apakah itu resep-resep masakan. Anda bisa buat produk informasi tentang apa saja. Lebih baik lagi jika itu sesuai dengan minat dan kemampuan anda.

Kelebihan di atas baru sebagian kecil kenapa produk informasi begitu powerful dijual secara online. Anda bisa tambahkan kelebihan lainnya seperti anda tidak perlu gudang untuk menyimpannya, anda bisa cepat membuatnya, dan biayanya relatif hemat.

Karena produk informasi pula, sejumlah pemain di internet menjadi begitu digdaya. Amazon.com dan Clickbank.com adalah di antaranya. Di luar mereka, banyak juga yang sudah merasakan manisnya menjalankan bisnis produk informasi lewat internet. Saya yakin di antara anda juga sudah banyak yang mencicipi manisnya bisnis ini.

Cara-cara Berpikir Hebat seperti Para Milyuner

pikiran
Pernahkah anda memikirkan mengapa seseorang bisa menjadi milyuner sementara banyak orang lainnya tidak?
Apa sebenarnya yang membedakan antara para milyuner dengan orang-orang kebanyakan?
Dalam posting kali ini, saya akan ungkap perbedaannya dari sisi cara berpikir. Para milyuner memiliki cara berpikir yang lain dari orang kebanyakan.
Saya berikan sebuah contoh terlebih dahulu…
Waktu lebaran, ketupat yang ada di meja makan bagi orang kebanyakan tidak lebih sebagai makanan yang lezat disantap. Sementara di otak seorang milyuner, yang muncul adalah “maukah orang-orang menukarkan uangnya dengan ketupat ini?”
Tidak cukup di sana, rangkaian pertanyaan dari otak milyuner akan berlanjut:
Bagaimana proses membuatnya?
Apa saja investasi yang diperlukan?
  • Berapa biayanya?
  • Berapa lama produk anda itu bisa bertahan?
  • Dimana bisa dijual?
  • Bagaimana iklim kompetisinya?
  • Bisakah dibuat produk tambahannya?
  • Berapa biayanya?
  • Bagaimana cara memulainya?
  • dan seterusnya
Itulah beberapa pertanyaan yang muncul dari kepala para milyuner yang membedakan dengan kepala kebanyakan orang. Pertanyaan-pertanyaan yang langsung menuju sasaran, efektif, dan potensial mendatangkan uang.
Mungkin ada yang ragu apakah anda juga bisa berpikir seperti milyuner. “Saya kan orang biasa saja,” mungkin itu alasan anda.
Namun mari jangan rendahkan diri anda sendiri. Setiap orang dianugerahi pikiran yang luar biasa. Bedanya hanya tidak setiap orang melatih pikirannya seperti para milyuner.
Anda bisa mulai dari sekarang untuk melatih anugerah dari Tuhan ini. Sedikit demi sedikit usaha yang anda lakukan, pasti berdampak dramatis terhadap kehidupan anda selanjutnya.
Mulailah berjanji untuk berlatih cara berpikir para milyuner. Serta jangan lupa tingkatkan selalu kemampuan anda untuk meng-ACTION-kan ide-ide yang anda miliki. Uletlah berusaha seperti kisah seorang Sam dalam blog Pak Joko Santoso. Dalam beberapa waktu ke depan, anda akan tercengang atas perubahan yang terjadi pada anda.
Namun ketika anda mulai menapak jalur kesuksesan itu, anda harus memiliki mental yang kuat. Sebab “angin”-nya makin kencang. Biasanya ada saja orang yang tidak suka dengan keberhasilan seseorang. Karena mereka mungkin menganggap diri mereka lebih pintar dari pada anda, tapi mereka tidak bisa seberhasil anda.
Kritikan yang mereka lontarkan bukan untuk mendorong anda naik ke level lebih tinggi lagi, tapi untuk menjatuhkan anda. Anda tentu bisa membedakan mana kritikan yang positif dan sebaliknya yang memang bertujuan negatif. Saat itulah anda harus belajar menangani orang-orang semacam itu.
Tapi hal paling penting pertama adalah anda harus berhasil terlebih dahulu. Berikut ini saya sampaikan juga ciri-ciri pikiran para milyuner yang bisa anda tiru:
  1. Begitu ada produk baru, orang kebanyakan berpikir ingin memilikinya. Sedang para pebisnis atau pengusaha bertanya,”Bagaimana saya bisa membuat produk yang mirip untuk bisnis saya?” Atau “bagaimana kelebihan produk itu bisa diterapkan dalam produk saya?”.
  2. Atau secara singkat, orang kebanyakan bersikap konsumtif, sedang pebisnis produktif.
  3. Orang kebanyakan alergi terhadap perubahan. Sedang pikiran para milyuner mengakrabinya. Perubahan adalah kawan dekat.
  4. Orang kebanyakan menerima sesuatu seperti apa adanya. Sebaliknya pikiran milyuner selalu mencari cara bagaimana membuat sesuatu lebih baik lagi.
  5. Orang kebanyakan bersikap reaktif, sedang para milyuner bersikap proaktif.
  6. Orang kebanyakan menyangka kalau kesuksesan yang diraih seseorang lebih dikarenakan keberuntungan. Sedang milyuner mencari tahu “mengapa mereka bisa sukses?” dan “bagaimana mereka juga bisa melakukannya?”.
Anda bisa mulai berlatih menjadi para milyuner dengan menerapkan cara berpikir di atas dalam kehidupan anda sehari-hari. Menjadikannya sebuah kebiasaan yang akan mengubah masa depan hidup anda jauh lebih baik.